Dari semua sumber kontaminasi, kontaminasi dari bahan tanam/eksplan
merupakan yang paling sulit diatasi. Untuk itu diperlukan bahan sterilan
yang tepat untuk menghilangkan kontaminan dari eksplan.
Kontaminan
hidup dapat berupa cendawan, bakteri, serangga dan telurnya, tungau
serta spora. Bila kontaminan ini tidak dihilangkan, maka
pada media yang mengandung gula, vitamin dan mineral, dalam waktu
singkat seluruh botol terpenuhi oleh kontaminan yang akhirnya
mengakibatkan eksplan menjadi mati.
Sterilisasi eksplan dengan
bahan sterilisasi adalah sebatas membersihkan debu, cendawan, bakteri
dan kontaminan lain dari bagian permukaan eksplan atau disebut
desinfestasi.
1) Macam-macam bahan sterilisasi dan fungsinya
Macam-macam bahan sterilisasi dan fungsinya tersaji pada Tabel 1.
Macam-macam Bahan Sterilisasi dan Fungsinya
No Nama Bahan Sterilisasi Fungsi
1. Deterjen Membersihkan kotoran/debu dari eksplan
2. Fungisida Membersihkan jamur/cendawan
3. Bakterisida Membersihkan bakteri
4. Alkohol 70 % dan 95 % Desinfektan
5. Sodium hipoklorik
dengan nama dagang
clorox atau bayclin Desinfektan
6. Mercury chlorit dengan
nama dagang sublimat 0,05 % Desinfektan
7. Tween-20 Agen pembasah
8. Antibiotik Desinfektan
9. Iodine/betadine Antiseptik
2) Memilih bahan sterilisasi
Dalam
melakukan sterilisasi eksplan, pemilihan metode sterilisasi harus
selektif, termasuk dalam hal ini adalah memilih bahan sterilisasi yang
tepat.
Setiap bahan tanam mempunyai tingkat kontaminan permukaan yang berbeda, tergantung dari :
a) Jenis tanaman
b) Bagian tanaman yang dipergunakan
c) Morfologi permukaan (misalnya : berbulu atau tidak)
d) Lingkungan tumbuh (green house atau lahan)
e) Musim waktu mengambil (musim hujan/kemarau)
f) Umur tanaman (seedling atau tanaman dewasa)
g) Kondisi tanaman (sakit atau sehat)
Untuk
itu tidak ada prosedur sterilisasi yang standar yang harus diperhatikan
dalam sterilisasi bahan tanam, yang terpenting adalah bahwa kontaminan
harus dihilangkan tanpa mematikan sel tanaman. Dalam memilih bahan
sterilisasi untuk bahan tanam perlu diketahui apakah kontaminan berupa
kontaminan eksternal atau kontaminan internal. Pada bahan tanam yang
mengandung kontaminan eksternal dapat dipilih bahan sterilisasi yang
dapat membersihkan permukaan luar bahan tanam, sedangkan pada bahan
tanam dengan kontaminan internal yaitu kontaminan yang berasal dari
jaringan tanaman itu sendiri, maka perlu diberi perlakuan antibiotik
atau fungisida sistemik.
3) Prosedur sterilisasi eksplan dengan cara dibakar
Tidak
semua jenis eksplan dapat disterilisasi dengan cara dibakar. Eksplan
yang dapat disterilisasi dengan cara dibakar adalah eksplan yang
terbungkus oleh jaringan luar misalnya pelepah, daging buah, atau kulit
luar yang sangat tebal. Dengan demikian eksplan yang dibakar, bagian
dalamnya tidak rusak atau mati. Contoh eksplan yang dapat disterilisasi
dengan cara dibakar adalah buah anggrek, bonggol pisang, biji jarak, dan
lain-lain. Pembakaran eksplan jaringan jangan sampai merusak eksplan.
Prosedur
sterilisasi eksplan dengan cara dibakar adalah eksplan dicelupkan
kedalam alkohol absolut, eksplan dibakar pada api lampu bunsen,dan
eksplan siap diinokulasi.
4) Mensterilkan eksplan dengan cara merendam bahan kimia
Pada
dasarnya semua jenis eksplan dapat disterilisasi dengan menggunakan
bahan kimia. Hanya saja perlu diperhatikan konsentrasi larutan bahan
kimia yang digunakan serta lamanya perendaman. Keras lunaknya eksplan
berpengaruh terhadap penggunaan konsentrasi larutan dan lamanya
perendaman. Eksplan yang lunak sebaiknya menggunakan konsentrasi bahan
kimia yang rendah dan waktu yang tidak terlalu lama. Sebaiknya pada
eksplan yang keras, dapat digunakan konsentrasi yang lebih tinggi dan
waktu perendaman yang lama.
Prosedur sterilisasi eksplan dengan
cara merendam dalam bahan kimia adalah eksplan dicuci dengan deterjen
dan dibilas air bersih,eksplan direndam dengan fungisida, eksplan dicuci
dengan aquades steril, eksplan direndam dalam larutran antiseptik, dan
eksplan siap diinokulasi.
king casino no deposit bonus code, free spins, no deposit
BalasHapusking casino no deposit 제왕카지노 bonus 코인카지노 code, free spins, no jeetwin deposit bonus casino 2021, latest casino bonus codes, free spins, no deposit bonus free spins,